Rabu (07/06/2023) Masyarakat Indonesia belum lama ini telah mengenal podcast. Bahkan podcast juga sempat menjadi tren belakangan ini. Contohnya selebriti, mahasiswa, pelajar, dan masih banyak lagi. Pada dasarnya podcast adalah konten audio yang mirip dengan program radio. Yang membedakan adalah podcast mudah di akses di gadget kamu. Deddy Corbuzier adalah podcaster yang cukup terkenal di masyarakat. Apa kalian tahu, apa itu podcast ? Secara bahasa, kata podcast adalah gabungan dari dua kata, yakni “iPod “ dan “broadcast”. Kata podcast digunakan pertama kali oleh seorang kolumnis. Dia menciptakan istilah itu pada awal Februari 2004. Ketika dia menulis artikel untuk media The Guardian.
Ca-Ca Talk adalah podcast yang membahas tentang dunia pendidikan, terutama pengalaman siswa dan guru di sekolah. Podcast Ca-Ca Talk adalah program yang dibuat oleh siswa/i SMK Yadika 5. Podcast ini sudah mulai berjalan sejak 25 Maret 2023. Di dalam podcast ini, pembawa acara akan membahas berbagai topik menarik. Seperti strategi belajar yang efektif, cara mengatasi stres saat ujian, dan pengalaman unik di sekolah. Selain itu, podcast ini juga akan membahas topik aktual lingkungan aktivitas, produktivitas warga sekolah.
Podcast Ca-Ca Talk juga menghadirkan tamu-tamu spesial seperti siswa dan guru yang berbagi pengalaman dan tips bermanfaat seputar dunia pendidikan. Podcast ini cocok untuk semua kalangan, baik siswa, guru, maupun orang tua yang ingin mengetahui berbagai informasi seputar dunia pendidikan. Ca-Ca Talk, singkatan dari “Cari tau Catatan Sekolah”, merupakan referensi yang tepat bagi pendengar yang ingin mengetahui lebih banyak tentang pengalaman belajar di sekolah.
Saat ini podcast Ca-Ca Talk sudah mencapai episode 11. Acara itu sudah mendatangkan tamu tamu berprestasi. Seperti Yuli Setyowati sebagai atlet Porprov Kontingen kota Tangsel. Ada juga Vania Rahma sebagai solo vocal youtube content. Dan Aditya Putra Pratama sebagai pasuka pengibar bendera tingkat kota Tangsel. Nah, gimana menurut kalian ? Menarik bukan. Ayo, kita tonton episode- episode yang akan datang nanti.
sumber : (youtube Media Abdi Karya) created by : sasqiaa